Puslatbang KHAN LAN RI

Puslatbang KHAN LAN RI
Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Hukum Administrasi Negara

Tuesday, March 7, 2017

Ceramah Isu Strategis

Dalam agenda DR (Diagnostic Reading) Diklatpim Tk.II Angkatan XLIII Kelas D yang di laksanakan oleh PKP2A IV LAN para peserta tidak hanya mendapatkan stimulus pemahaman dari para pengajar/Widyaiswara, penyelenggara juga mengundang para pakar/narasumber dari nasional untuk membahas isu-isu strategis yang terjadi di Indonesia, adapun isu-isu strategis itu adalah:

Geostrategis polhukam

membecirakan isu ini seyogyanya kami mengundang Panglima Kodam Iskandar Muda, karena berhalangan ditunjuk Staf Ahli Panglima Bapak DR. Ahmad Hussein M.A menggantikan beliau, yang dalam paparannya menekankan tentang Mewujudkan Pemimpinan Indonesia Yang Unggul Untuk Menjaga Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia
DR. Ahmad Hussein memberikan ceramah isu geostrategis polhukam di Aula Iskandar Muda PKP2A IV LAN

Para peserta Diklatpim Tk.II Angkatan XLIII Kelas D mendengar paparan Narasumber dari Kodam Iskandar Muda

Penyerahan cinderamata dari PKP2A IV LAN kepada Narasumber

Suasana dalam ruang Aula saat ceramah isu strategis

Tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) dan Pemerintahan Desa

untuk membahas isu ini penyelenggara mengundang seorang guru besar dari IPDN yaitu Bapak Prof. Sadu Wasistiono yang memang sangat pakar terhadap ilmu pemerintahan ini, secara kapasitas memang tidak diragukan lagi dan ini terbukti dengan antusiasnya para peserta saat mendengar paparannya dan saat proses tanya-jawab yang bisa kami simpulkan idealnya harus punya waktu lebih dari yang telah kami jadwalkan

dalam paparannya salah satu menjelaskan empat pilar untuk membangun masyarakat yang sejahtera yaitu :
  1. penegakan hukum yang adil
  2. pertumbuhan ekonomi yang baik
  3. demokrasi politik yang bermoral
  4. manajemen pemerintahan yang baik
juga menjelaskan secara mendetail mengenai konsep good goverment dan good governance

Prof. Sadu memberikan penjelasan kepada para peserta diklat

sesi ke dua dalam ceramah isu strategis mengenai pemerintahan yang baik

Prof. Sadu menjelaskan tentang pemerintahan desa kepada peserta diklatpim TK.II


Sistem manajemen anti suap

Memercayakan untuk membahas isu ini kepada Bapak Adnan Pandupraja sangatlah tepat, penyelenggara berhasil meminta kesediaan waktu dari segala kesibukan beliau, dan ini terbayar dengan puasnya para peserta terhadap paparan oleh manta Kepala Kompolnas dan komisioner KPK ini.
peserta mendengar ceramah/paparan dari Narasumber

Peserta bertanya kepada Pak Adnan Pandupraja

Pak Adnan Pandupraja memberikan ceramah/paparan kepada Peserta Diklatpim TK.II 

No comments:

Post a Comment